Bardin

Bardin

Ramadhan : “Menggali Potensi, Mendukung Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim”

 

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM – Potensi Kelurahan Bone-Bone yang berada di kawasan pesisir pantai tidak hanya dikenal sebagai produsen ikan. Namun, kalangan ibu rumah tangga juga dikenal handal dalam memproduksi kain tenun secara manual.

Namun sayang, potensi ini tertimbun bertahun tahun. Alhasil, potensi yang dimiliki masyarakat hanya sebatas jadi kegiatan rutin masyarakat.

WhatsApp Image 2024 01 25 at 15.42.59

Hal ini yang membuat Lurah Bone-Bone Ramadhan kembali melakukan sebuah terobosan. Ia optimis selama ini Kelurahan yang dipimpinnya itu kaya potensi. Bahkan, ia telah melakukan komunikasi dengan para tokoh dan masyarakat untuk menjadikan potensi yang ada untuk lebih dikembangkan.

Salah satu yang akan jadi inovasi adalah Dsplay Tenun Tradisional Bone-Bone tahun 2024 yang diagendakan berlangsung sejak tanggal 26 hingga 28 Januari 2024 di Lippo Plaza Baubau.

WhatsApp Image 2024 01 25 at 15.42.57

“Bone-Bone memiliki banyak potensi dan jika dikelola dengan baik akan menjadi peluang bagi masyarakat. Salah satunya tentang Tenun tradisional ini. Masyarakat Bone-Bone sejak lama menekuni ini dan banyak menghasilkan kain tenun. Tapi hanya sebatas dikelola di tingkat keluarga,” kata Ramadhan.

Untuk itu, sejak diberi amanah sebagai Lurah, ia mulai melakukan terobosan. Saat itu sukses melaksanakan kegiatan festival kuliner di tepi pantai Bone-Bone. Kemudian menggerakkan elemen pemuda untuk melaksanakan berbagai kegiatan sosial.

WhatsApp Image 2024 01 26 at 15.29.24

Ramadhan menambahkan, kegiatan ini sekaligus sebagai bentuk dukungan program pemerintah yakni percepatan penghapusan kemiskinan ekstrim. Karena aktivitas ini bisa menggerakkan UMKM dan memberi peluang peningkatan ekonomi.

Faritz salah seorang penggiat media sosial menilai, Upaya Lurah Bone-Bone ini sangat inovatif dan patut diberi apresiasi. Ia dinilai sebagai sosok yang mampu membaca potensi masyarakat. Apalagis selama ini potensi itu dibiarkan tidak dikembangkan.

WhatsApp Image 2024 01 25 at 15.42.58 1

“Bagus kalau ada lurah yang inovatif seperti ini, karena jika ada potensi yang ada di tengah masyarakat, harusnya menjadi peluang bagi kesejahteraan masyarakatnya. Tapi kalau dibuat inovasinya, pasti lambat laun akan menjadi daya tarik dan pasti akan bermanfaat bagi masyarakat,” kata Faritz.

Kegiatan Display Tenun Bone-Bone 2024 dijadwalkan dihadiri Pj Wali Kota Baubau Dr Muh Rasman Manafi dan Ketua Dekranasda Kota Baubau Ny Reffiani Dwiatmo di Lippo Plaza Baubau Jumat malam (26/1/2024). Selain menyiapkan peralatan tenun tradisional, di lokasi kegiatan juga disiapkan produk UMKM. Juga ada kegiatan Workshop dan Diskusi. (Din)

Daeng Lala : “Kami Sangat Senang Dikunjungi, Apalagi Para Siswa”

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM – Kegiatan belajar dengan penerapan Kurikulum Merdeka Belajar saat ini dimanfaatkan pihak sekolah untuk memberikan pengalaman berbeda kepada para siswa. Kegiatan dimaksud diakomodir melalui Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).

WhatsApp Image 2024 01 13 at 15.59.30 1

Pihak SMAN 3 Baubau misalnya, kegiatan Projek bagi siswa khususnya kelas X memprogramkan salah satu tema yakni Bangunlah Jiwa dan Raganya. Dengan memilih kegiatan bertajuk Jurnalis dan Edukasi.

Para siswa yang terdiri dari 3 kelas diajak belajar keluar sekolah untuk menambah wawasan dan pengetahuan. Lokasi yang dipilih adalah Camp Youtuber Daeng Lala yang bermarkas di Pantai Lakeba Kota Baubau Sabtu (13/1/2024).

WhatsApp Image 2024 01 13 at 12.39.22

Kepala SMAN 3 Baubau La Ode Mustafa, S.Pd menyambut baik kegiatan ini. Bahkan, ia mengapresiasi para guru untuk memberikan sebuah pengalaman unik dalam melaksanakan kegiatan belajar siswa.

“Kita berikan ruang bagi siswa untuk belajar sesuai kegemaran dan minat mereka. Salah satunya dengan bentuk Projek. Kegiatan ini mengajak siswa untuk belajar dalam suasana yang berbeda dan diluar sekolah. Kali ini bekerjasama dengan Youtuber Daeng Lala. Ini kegiatan belajar yang menyenangkan,” kata La Ode Mustafa.

WhatsApp Image 2024 01 13 at 16.21.56 2

Daeng Lala sang youtuber dengan Subscriber diatas 1 Juta spesialis tentang kegiatan sebagai nelayan juga menyampaikan apresiasi kepada pihak sekolah. Sebelumnya, pihak sekolah telah melakukan komunikasi bahkan menyampaikan senang jika dikunjungi oleh para siswa apalagi untuk kegiatan belajar.

“Kami sangat senang jika dikunjungi apalagi kalau para siswa yang datang. Dengan senang hati kami terima,” kata Daeng Lala meskipun kedatangan siswa dirinya bersama tim masih beraktivitas di tengah laut.

WhatsApp Image 2024 01 13 at 16.21.56 1

Ferlita Furi dan Marwanti Lamadi, siswa peserta kegiatan projek mengaku senang belajar seperti ini. Selain suasana yang berbeda juga dapat menambah pengetahuan khususnya tentang topic jurnalis.

“Sangat senang karena disini kami juga merasakan seperti dalam suasana piknik, santai tapi juga menambah Ilmu. Kami sekaligus belajar tentang pembuatan Video documenter. Jadi kami dengan teman teman merasakan kenyamanan,” kata Ferlita dan Marwanti.

WhatsApp Image 2024 01 13 at 11.46.08

Kegiatan projek Jurnalis dan Edukasi ini merupakan projek 2 untuk kelas X. Untuk diketahui, selama satu tahun pelajaran, siswa akan mengikuti tiga kali kegiatan projek dengan dimensi dan tema yang berbeda.

“Ini projek 2 dan masih ada 1 projek lagi nanti yang akan diikuti siswa. Tapi dengan tema dan dimensi yang berbeda. Selain itu oleh tim Pembina dari guru yang berbeda. Semua telah diatur oleh pihak sekolah,” kata Nur Afifa, S.Pd salah seorang guru Pembina Projek. (Din)

Ny. Reffiani Dwiatmo : “Selain Untuk Bacaan Anak,  Ada Buku Untuk Guru dan Ibu Ibu”

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM – Bunda Literasi yang juga Bunda PAUD Kota Baubau Ny. Reffiani Dwiatmo menyampaikan apresiasi kepada pemerintah Kecamatan dan Para Bunda PAUD se-kecamatan Sorawolio atas upaya menghadirkan Pojok Literasi di Kantor Kecamatan. Apalagi ini merupakan Pojok literasi pertama di Kecamatan se-Kota Baubau.

WhatsApp Image 2024 01 09 at 15.25.30 1

Hal ini disampaikan Ny Reffiani Dwiatmo sekaligus menyerahkan bantuan Buku Bacaan kepada Bunda PAUD Sorawolio pada Selasa (9/1/2024). Ia berharap kehadiran pojok literasi ini menjadi salah satu hal pendorong semangat khususnya pada anak anak untuk menumbuhkan minat baca.

“Kita berharap kehadiran pojok literasi ini dapat menumbuhkan minat baca pada anak anak. Karena disini akan disediakan banyak buku baik yang berisi tentang cerita maupun pengetahuan,” kata Ny Reffiani.

WhatsApp Image 2024 01 09 at 15.25.30 4

Selain itu, dengan kehadiran pojok literasi ini ia juga berharap agar mendorong semangat para ibu untuk terus belajar terutama dalam mendampinggi anak anak untuk belajar dalam meningkatkan kemampuan melalui kegiatan membaca.

“Selain buku bacaan dan buku cerita untuk anak anak, saya juga memilihi beberapa buku bacaan seperti untuk Para Guru dan resep masakan untuk ibu ibu. Jadi, bisa dimanfaatkan,” katanya.

WhatsApp Image 2024 01 09 at 15.25.30 3

Ditambahkan, buku buku yang terkumpul ini merupakan sumbangsi dari para OPD dan ASN Kota Baubau yang dihimbau setiap kembali dari perjalanan dinas untuk membawa serta buku minimal 2 buah untuk disumbangkan ke pojok literasi di Kecamatan dan kelurahan.

Kabid PAUD dan Pendidikan Non Formal Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kota Baubau Umi Kalsum, S.Pd mengharapkan, kehadiran Pojok Literasi pertama di Kecamatan Sorawolio ini akan menjadi contoh untuk kehadiran pojok literasi di kecamatan lain di Baubau. Pasalnya, kehadiran pojok literasi akan mendorong peningkatan kualitas sumber daya anak anak anak khususnya.

WhatsApp Image 2024 01 09 at 15.25.30 6

“Setelah yang pertama di Sorawolio ini, kita akan mencoba menghadirkan pojok literasi di kecamatan Batupoaro. Sambil memastikan lokasi diadakannya pojok literasi untuk kecamatan lainnya. Kita berharap seluruh kecamatan dan kelurahan dapat menghadirkan pojok literasi,” kata Umi Kalsum.

Bunda PAUD Kecamatan Sorawolio Roslina, SH menyampaikan terima kasih khususnya kepada Bunda PAUD Kota Baubau yang berkenan hadir menemui  anak anak di Kecamatan Sorawolio. Selain itu juga atas penyerahan bantuan Buku bacaan untuk penambah literatur bacaan di pojok literasi Sorawolio.

WhatsApp Image 2024 01 09 at 15.25.30 5

“Dengan adanya Pojok literasi ini kita berharap anak anak mendapat kesempatan untuk belajar sambil bermain. Karena nanti kita harapkan agar ada jadwal khusus anak anak untuk datang mengunjungi pojok literasi di kecamatan. Jadi bisa sambil studi tour mini diluar sekolah,” ujar Roslina.

Sementara itu, Camat Sorawolio Muslimin, SH menuturkan, selama ini Kantor Kecamatan yang dikunjungi masyarakat untuk berurusan, sudah bisa mengajak anak anak dan bisa memanfaatkan pojok literasi untuk mengisi waktu.

WhatsApp Image 2024 01 09 at 15.25.30

“Jadi bagus juga, kalau bagi orang tua yang ada urusan tapi membawa anak anak bisa diarahkan untuk ke pojok literasi. Sambil menunggu saat berurusan. Ini kita siapkan agar khususnya anak anak dapat belajar sejak dini. Seperti ungkapan Belajar diwaktu kecil bagai mengukir diatas batu,” tutup Muslimin.

Sebelum meninggalkan Kantor Kecamatan Sorawolio, Ny Reffiani Dwiatmo juga menyempatkan diri mendongeng dihadapan anak anak TK se-kecamatan Sorawolio. (Din)

Risnawaty, S.Kep, Ns, M.Kep :”Ke Depan Kita Akan Programkan Pemeriksaan Kualitas Air”

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM - UPTD Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Kota Baubau meraih predikat Paripurna setelah melewati penilaian Akreditasi dari tim Akreditasi Pusat. Hasil ini diperkuat dengan diterbitkannya Sertifikat Akreditasi Nomor : YM.02.01/D/366/2023 Tertanggal  2 Januari 2024 yang ditandatangani Ketua Lembaga Akreditasi Fanyakes dan Dirjend Pelayanan Kesehatan Kemenkes RI.

WhatsApp Image 2024 01 03 at 14.24.45

Kepala UPTD Labkesda Kota Baubau Risnawaty, S.Kep, Ns, M.Kep mengatakan,  capaian ini patut disyukuri karena merupakan hasil kerja bersama serta komitmen seluruh tim Labkesda Kota Baubau. Sekaligus akan menjadi motivasi dan penambah semangat terutama dalam memberikan pelayanan serta menjaga kualitas dan keselamatan pengguna layanan.

WhatsApp Image 2024 01 03 at 14.22.47

“Saya berharap nilai akreditasi ini bisa terus menjadi penyemangat serta memotivasi segenap tim untuk terus bekerja melayani sesuai motto kita yaitu melayani dengan RAPIH (Ramah, Akurat, Profesional, Integritas dan Handal). Kami berkomitmen memberikan pelayanan laboratorium terbaik bagi masyarakat Kota Baubau,” ujar Risnawaty.

Risnawaty menambahkan, hasil ini tak lepas dari dukungan Pemerintah Kota Baubau khususnya Kepala Dinas Kesehatan Kota Baubau bersama jajaran yang telah memberi support kepada Labkesda selama ini.

WhatsApp Image 2024 01 03 at 14.22.46

Kepala Dinas Kesehatan Kota Baubau dr.Lukman, Sp.PD menyampaikan apresiasi atas capaian Labkesda Kota Baubau. Ia menaruh harapan agar prestasi ini menjadi langkah awal untuk peningkatan kinerja.

“Hal ini merupakan perwujudan dari komitmen kita dalam memperbaiki pelayanan dan memberikan layanan yang terstandar dan  bermutu ke masyarakat. Disisi lain berarti kita telah melangkah maju kedepan dalam mendukung perwujudan agenda transformasi bidang kesehatan dengan penguatan sistem kesehatan kita. Salah satunya dengan hadirnya fasilitas laboratorium kesehatan daerah,” terang dr Lukman.

WhatsApp Image 2024 01 03 at 14.42.02

Untuk diketahui, selama ini Labkesda Kota Baubau telah membuka layanan pemeriksaan kesehatan yakni Kimia Klinik, Urinalisa, Hematologi, Narkoba, Parasitologi, Imunoserologi dan Mikrobiologi.

Menurut Kepala Labkesda, ke depan Labkesda Kota Baubau kembali akan meningkatkan pelayanan yakni ke pemeriksaan lingkungan, yaitu pengujian kualitas air. Baik air untuk kebutuhan konsumsi rumah tangga maupun air untuk usaha. (Din)

Sepakat Untuk Tetap Jalin Komitmen Kebersamaan

BAUBAU, GAGASSULTRA – Setelah berhasil melaksanakan kegiatan Reuni 20 Tahun, Para CPNSD Angkatan I Kota Baubau Tahun 2003 kembali berkumpul untuk mempererat tali silaturahmi. Kali ini, lokasi yang disepakati adalah Hutan Pinus Samparona Sabtu (30/12/2023).

WhatsApp Image 2023 12 30 at 13.30.19 1

Lokasi Hutan Pinus Samparona disepakati selain suasananya sejuk juga sebagai salah satu bentuk promosi destinasi wisata Kota Baubau.

Ketua Panitia Muh Ansor Ibrahim mengatakan, kebersamaan rekan rekan se angkatan CPNSD tahun 2003 akan menjadi wadah silaturahmi untuk menjalin komunikasi dan membahas hal hal penting. Ia berharap kegiatan ini menjadi momen untuk mempererat tali persaudaraan.

WhatsApp Image 2023 12 30 at 09.20.58

“Kami sudah komitmen untuk terus menjalin komunikasi sesama angkatan I CPNSD Kota Baubau tahun 2003. Apalagi kami saat ini sudah 20 tahun mengabdi sebagai abdi Negara. Tentu banyak hal yang bisa kami bahas,” kata Muh Ansor yang kini bertugas sebagai pengawas Sekolah SMA.

Meski kegiatan tidak dihadiri seluruh angkatan I, namun komunikasi tetap terjalin dalam sebuah grup Whatsapp dan semua menyampaikan apresiasi. Momen ini juga sekaligus disepakati untuk pembubaran panitia kegiatan Reuni.

WhatsApp Image 2023 12 30 at 13.35.01

Muliadi, SKM, M.Kes salah satu angkatan I CPNSD Kota Baubau 2003 mengharapkan, momen kebersamaan antar sesama angkatan ini diharapkan dapat memberikan sesuatu hal positif. Utamanya dalam kaitannya dengan peran dan partisipasi untuk kemajuan daerah. Ia juga menyampaikan rasa bangga karena salah satu rekan seangkatan Yakni Bapak Dr Muh Rasman Manafi saat ini menjabat sebagai Pj Wali Kota Baubau.

WhatsApp Image 2023 12 30 at 13.34.56

“Yang pasti kebersamaan ini harus memberikan sesuatu yang positif utamanya komitmen bersama dalam membangun daerah. Kita khususnya di Angkatan I ini sudah banyak pengalaman dan sebagian besar telah memiliki kemampuan dan kapasitas serta pengalaman dalam birokrasi,” katanya.

Meski tak dihadiri Pj Wali Kota yang merupakan salah satu Angkatan I CPND Kota Baubau namun kegiatan tetap berjalan dalam suasana yang penuh kekeluargaan. Berhubung di hari yang sama, ada beberapa kegiatan yang bersamaan dengan jadwal yang dihadiri Pj Wali Kota Baubau. (Red)

NY. Reffiani Dwiatmo Rasman, ST : “Stunting Tetap Jadi Fokus Perhatian”

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM – Upaya penanganan stunting terus menjadi focus perhatian Pemerintah Kota Baubau. Termasuk keterlibatan OPD dan organisasi wanita di Kota Baubau.

Salah satunya adalah Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dengan program Penguatan Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT) yang dilaksanakan di kelurahan Waborobo Kamis (27/12/2023).

WhatsApp Image 2023 12 27 at 09.17.23

Kegiatan ini merupakan kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam upaya pemenuhan gizi seimbang  bagi  keluarga beresiko stunting. Salah satunya melalui pemanfaatan sumber daya lokal yang dapat dipadukan dengan sumberdaya/kontribusi dari mitra lainnya.

Kepala Bidang Pengendalian Penduduk, Penyuluhan dan Pergerakan Dinas PPKB Kota Baubau Dr. Mariyanto, SKM, M.Kes mengatakan, kegiatan ini diharapkan dapat memenuhi beberapa hal diantaranya terpenuhinya gizi pada masyarakat khususnya keluarga beresiko stunting.

WhatsApp Image 2023 12 27 at 12.00.39

“Selain itu kegiatan ini diharapkan dapat mengedukasi masyarakat khususnya keterampilan dalam penyediaan pangan sehat dan bergizi yang bersumber dari potensi lokal. Juga Meningkatnya kesejahteraan keluarga, baik melalui penyediaan gizi yang baik untuk keluarga maupun keterlibatan dalam kelompok usaha keluarga yang berkelanjutan,” kata Maryanto,

Dikatakan, stunting adalah kondisi gagal tumbuh pada anak berusia di bawah lima tahun (balita) akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang terutama pada periode 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) dari janin hingga anak berusia 23 bulan. Anak tergolong stunting apabila panjang atau tinggi badannya berada di bawah minus dua standar deviasi panjang atau tinggi anak seumurnya.

WhatsApp Image 2023 12 27 at 09.17.22 1

Ketua TP PKK Kota Baubau Ny. Reffiani Dwiatmo mengapresiasi kegiatan ini saat hadir para kegiatan DASHAT di Kelurahan Waborobo.  Ia berharap, program DASHAT terus terlaksana di tahun-tahun berikutnya.

“Karena Stunting ini menjadi salah satu Fokus Prioritas yang dicanangkan Pemerintah, kita harus beri dukungan dan semoga setiap tahun dapat terlaksana. Kita berharap program ini dapat meningkatkan pengetahuan kepada masyarakat khususnya kalangan ibu tentang asupan gizi bagi anak,” kata Ny Reffiani Dwiatmo.

Ia juga mengharapkan kalangan ibu hamil, menyusui dan ibu yang memiliki balita terus bersemangat merawat anak anak. Memberikan perhatian khususnya asupan gizi agar anak anak tumbuh dengan baik dan terhindar dari stunting.

Program DASHAT di Kota Baubau terlaksana di 10 Kelurahan, yaitu: Kelurahan Waborobo, Kelurahan Labalawa, Kelurahan Katobengke, Kelurahan BWI, Kelurahan Liwuto, Kelurahan Sukanayo, Kelurahan Tampuna, Kelurahan Kampenaho, Kelurahan Palabusa, dan Kelurahan Kalia-lia.

Adapun indikator keberhasilan kegiatan DASHAT ini adalah Tercegahnya kelahiran bayi dengan berat badan lahir rendah dan Tidak ada anak dibawah garis merah grafik tumbuh kembang KMS (Kartu Menuju Sehat). (Din)

Dr Muh Rasman Manafi : “Kalau Kaum Ibu Sudah Peduli, Itu Tanda Keberhasilan”

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM – Puncak Peringatan Hari Ibu (PHI) di Kota Baubau dilaksanakan bersamaan dengan momen Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-24. Kegiatan ini dipusatkan di aula Palagimata Kantor Wali Kota Baubau Sabtu (23/12/2023).

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.24.51

Kemeriahan kegiatan diwarnai dengan berbagai acara, mulai dari penampilan seni dari TP PKK dan DWP, pameran UMKM serta pengumuman Lomba dalam Rangka HUT DWP.

Pj Wali Kota Baubau Dr Muh Rasman Manafi yang hadir di momen ini menyampaikan apresiasi terhadap kiprah para kaum Ibu dan organisasi Wanita di Kota Baubau. Ia menilai, selama ini peran dan partisipasi kaum Ibu dalam kegiatan pembangunan sangat besar.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 7

“Saya sangat apresiasi dan bangga karena selama ini Peran Ibu Ibu sangat luar biasa. Khususnya dalam mendukung kegiatan pemerintah Daerah. Terlebih peran organisasi Wanita sangat mendukung program pemerintah,” kata Muh Rasman.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 8

Ia bahkan optimis, jika perempuan memiliki kepedulian, maka disitulah awal dari sukses yang akan diraih.

“Pertama peduli, kalau kaum Ibu sudah peduli maka akan menjadi awal dari keberhasilan program. Jadi kita harus apresiasi Kaum Ibu yang memiliki peran yang sangat besar,” tambahnya.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 10

Ketua TP PKK Kota Baubau Ny Reffiani Dwiatmo Rasman, ST di momen Hari Ibu dan Hut DWP ini juga tak lupa menyampaikan terima kasih atas kebersamaan dan kekompakan kaum Ibu di Kota Baubau. Termasuk peran dalam organisasi wanita yang selama ini telah banyak terlibat dalam program positif.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 9

“Di Momen hari Ibu ini saya memberi apresiasi atas kolaborasi dan kerjasama Ibu Ibu selama ini. Khususnya dalam mendukung program prioritas pemerintah. Seperti menekan angka Inflasi, menangani Stunting dan kemiskinan ekstrim. Ini sangat relefan dengan semangat Bekerja Bersama yang telah menjadi komitmen kita,” kata Ibu Reffi yang juga penasehat DWP Kota Baubau.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 6

Ny Wa Ode Nursanti Monianse, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Baubau mengharapkan agar peran perempuan terus diberikan penguatan. Apalagi selama ini kaum perempuan dengan berbagai organisasi juga senantiasa memberi kontribusi dan mengambil bagian dalam membantu program pemerintah.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 5

“Semoga peran perempuan terus mendapat dukungan dari semua pihak khususnya para pemangku kepentingan. Sehingga semangat dna inovasi kaum perempuan juga senantiasa tersalurkan,” kata Nursanti Monianse.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 4

Sementara itu, ketua DWP Pusat dalam sambutannya yang dibacakan Ketua DWP Kota Baubau Ny Waode Finati Saido yang menitipkan harapan kepada seluruh kaum perempuan dan Ibu untuk mengambil teladan Semangat Ibu kartini. Ia mengharapkan agar organisasi DWP menjadi wadah untuk meningkatkan semangat dalam mendukung program pemerintah.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 14.19.23 1

“Mari jadikan wadah Dharma Wanita ini sebagai kekuatan dalam menopang kemajuan. Bukan hanya dalam tataran keluarga namun dalam tataran yang lebih luas yakni program nasional,” katanya.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 2

Acara juga berlangsung hikmat dengan prosesi pemotongan tumpeng sebagai salah satu bentuk apresiasi atas Peringatan Momen Ibu ke-95 dan HUT DWP ke-24. Pemotongan tumpeng oleh Pj Wali Kota Baubau, Pj Sekda Kota Baubau, Ketua TP PKK, Ketua GOW dan Ketua DWP Kota Baubau.

WhatsApp Image 2023 12 23 at 15.44.57 1

Dalam momen ini dimeriahkan penampilan Vocal Grup, Tari, lantunan Kabanti hingga penampilan drama yang dilakoni oleh utusan TP PKK dan DWP Kota Baubau. (Din)

Peringatan Hari Ibu ke-95 dan HUT DWP ke-24 Kota Baubau

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Baubau melaksanakan kegiatan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) OPuta Yi Koo Kamis (21/12/2023). Kegiatan ini dalam rangka menyambut Momen Hari Ibu ke-95 dan dirangkaikan dengan HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-24.

DSC 8699

Kegiatan ini diikuti organisasi wanita se-Kota Baubau sekitar 27 Organisasi yang merupakan wujud dari komitmen kebersamaan dalam mendukung seluruh program pemerintah.

Ketua GOW Kota Baubau Wa Ode Nursanti Monianse mengharapkan agar kegiatan ini terus dilaksanakan dengan bersinergi dengan semua organisasi Wanita. Ia juga merasa bangga karena sejauh ini komunikasi  antar organisasi wanita terjalin dengan baik.

DSC 8700

“Kita berharap semua tetap bersinergi dan dalam komitmen kebersamaan. Karena jika komunikasi terjalin dengan baik saya kira seluruh program bisa terlaksana sesuai harapan,” kata Wa Ode Nursanti Monianse.

DSC 8711

Ketua TP PKK Kota Baubau Ny Reffiani Dwiatmo Rasman, ST juga menyampaikan apresiasi atas terlaksananya agenda kegiatan di momen Hari Ibu dan Hut DWP kota Baubau. Dua kegiatan yang dipadukan ini dinilainya sebagai bukti kekompakan dan kebersamaan.

“Saya apresiasi karena semua pengurus organisasi Wanita berkumpul dalam kegiatan Ziarah Makam ini. Tentunya sebagai bagian dari Peringatan Hari Ibu dan HUT DWP. Selain itu ini juga sejalan dengan tagline kita yaitu ‘Bekerja Bersama’ dan semoga dapat diterapkan di tengah tengah masyarakat,” ujar ibu Reffi sapaan akrab Istri Pj Wali Kota Baubau ini.

DSC 8623

Sementara itu, Ketua DWP Kota Baubau Wa Ode Finati Saido menuturkan, momen Hari Ibu dan Hut DWP yang dilaksanakan bersamaan diharapkan dapat melahirkan suasana yang harmonis. Apalagi melibatkan seluruh organisasi wanita.

DSC 8654

wn

“Momen ini sangat baik dan harapan saya khususnya kepada DWP Kota Baubau dapat lebih bersinergi dengan semua organisasi wanita dalam kegiatan kegiatan positif lainnya,” ujar Ny Finati Saido.

Kegiatan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan Oputa Yi Koo ini salah satu diantara beberapa kegiatan. Diantaranya lomba gembira, bakti sosial pemberian santunan dan beberapa kegiatan lainnya.

DSC 8739

Penyerahan Santunan Kepada Masyarakat Terdampak Kemiskinan Ekstrim

Usai melaksanakan kegiatan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) OPuta Yi Koo, GOW Kota Baubau melanksanakan kegiatan Bakti Sosial penyerahan Santunan kepada masyarakat yang terdampak Kemiskinan Ekstrim. Kegiatan berlangsung di Rujab Wali Kota Baubau.

WhatsApp Image 2023 12 21 at 19.16.19

WhatsApp Image 2023 12 21 at 19.16.17

Pj Wali Kota Baubau Dr Muh Rasman Manafi, SP, M.Si menyampaikan apresiasi atas upaya kaum Ibu yang telah banyak memberikan kontribusi dalam berbagai kegiatan. Ia berharap momen Hari Ibu dan Hut DWP ini menjadi momen berharga bagi kalangan Ibu untuk terus berkiprah.

WhatsApp Image 2023 12 21 at 19.16.17 2

WhatsApp Image 2023 12 21 at 19.16.18

“Saya sangat apresiasi atas semangat kaum Ibu yang telah banyak berjasa dalam berbagai hal, untuk itu di momen ini kita patut memberikan apresiasi yang tinggi kepada kaum ibu. Merekalah yang lebih banyak melahirkan generasi cerdas dalam melakukan pembinaan kepada generasi harapan bangsa,” kata Muh Rasman Manafi.

WhatsApp Image 2023 12 21 at 19.16.17 1

WhatsApp Image 2023 12 21 at 19.16.18 2

Bantuan yang diserahkan sebagian besar bersumber dari kontribusi pengurus organisasi Wanita Kota Baubau berupa uang santunan dan sembako. Penyerahan santunan oleh Pj Wali Kota Baubau, Forkopimda dan para ketua Organisasi wanita.

Selain penyerahan santunan, di momen yang sama juga dilaksanakan penyerahan bantuan peralatan dari beberapa OPD kepada masyarakat seperti bidang Perikanan, pertanian, perkebunan, Perdagangan dan lainnya. Bantuan ini diharapkan mampu membantu perekonomian masyarakat. (Din)

Ny. Reffiani Dwiatmo. ST : “Ajang Silaturahmi juga Menumbuhkan Kreativitas dan Sportivitas”

BAUBAU, GAGASSULTRA.COM – Menyambut HUT Dharma Wanita Persatuan (DWP)  yang ke-24 tahun 2023, DWP Kota Baubau menggelar Lomba  Gembira antar OPD Rabu (20/12/2023). Kegiatan ini diadakan untuk menumbuhkan jiwa kreatif dan sportivitas untuk semua pengurus DWP Kota Baubau.

DSC 8401

Penasehat DWP Kota Baubau Ny. Reffiani Dwiatmo Rasman, ST mengatakan, kegiatan lomba gembira antar OPD merupakan wujud dari semangat kebersamaan dan kekompakan Ibu-ibu dalam berorganisasi.

“DWP Kota Baubau terus menjadi rumah bagi semua sekaligus menjadi pilar penting dalam menguatkan peranan perempuan indonesia sebagai istri pegawai Sipil. Sebagai rumah, 0rganisasi ini terus menjadi ruang yang aman bagi seluruh anggotanya untuk saling mendukung satu sama lain, Sehingga potensi masing-masing anggota dapat berkembang secara optimal,” Ujar Ny. Reffiani Dwiatmo.

DSC 8398

Ia menambahkan, momen ini juga sebagai wujud rasa syukur dalam merefleksikan semua agenda kegiatan yang telah dilaksanakan selama ini. Untuk itu ia berharap kekompakan dan kebersamaan harus terus terjalin.

"Mari kita manfaatkan momentum ini untuk bersyukur atas perjalanan Dharma Wanita  Persatuan yang panjang dan tidak luput dari tantangan. juga untuk merefleksikan semua perjuangan yang telah kita tempuh sebagai bekal melaju ke depan,semoga kita selalu padu dalam kebersamaan dan gotong royong untuk membangun keluarga,lingkungan dan bangsa menuju indonesia emas,"ujarnya.

DSC 8393

Momen ini disambut positif pula oleh berbagai kalangan, khususnya kalangan perempuan di Kota Baubau.

Ny. Zarlin, salah seorang pengurus DWP Kota Baubau menyampaikan tanggapan positif untuk kegiatan ini. Salah satunya agar tetap terjalin silaturahmi dan komunikasi antar pengurus DWP.

“Seru juga dan sangat baguslah kegiatan seperti ini, karena kita bisa santai terus berkomunikasi dan bersilaturahmi. Juga bisa menyatukan komitmen untuk pelaksanaan program,” kata Zarlin. (Din)

Ny. Reffiani Dwiatmo Rasman, ST : “Disambut Ibu Gubernur NTB, Banyak Pelajaran bagi Pelaku IKM ”

LOMBOK NTB, GAGASSULTRA.COM - Tim kaji banding Industri Kecil Menengah (IKM) Kota Baubau yang dipimpin Ketua Dekranasda Kota Baubau Ny Reffiani Dwiatmo Kamis (14/12/2023) mengunjungi sentra pengolahan Rumput Laut di Desa Bile Bante Lombok Tengah Nusa Tenggara Barat. Kunjungan ini mengikutsertakan para pelaku IKM Kota Baubau.

Ketua Dekranasda Kota Baubau, Ny. Reffiani Dwiatmo Rasman, ST menyampaikan apresiasi atas prestasi Desa Bile Bante yang sudah go Internasional.

WhatsApp Image 2023 12 14 at 13.42.43 2

Desa Bile Bante berdiri sejak kurang lebih 100 tahun yang lalu dan terletak di Kecamatan Pringgarata Kab. Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Menurut Ny Reffiani Dwiatmo melalui sambungan telepon menyampaikan, Kegiatan ini merupakan kegiatan kaji banding pelaku industri kecil menengah (IKM) terutama yg bergerak di bidamg rumput laut. Pada kunjungan kali ini mengikutsertakan pelaku IKM 16 orang. Lokasi yang menjadi tujuan kegiatan adalah ke kota Mataram dan pelaku IKM provinsi Nusa Tenggara Barat.

“Kita ajak para pelaku IKM khususnya di komoditi rumput laut. Dalam kunjungan ini selain bertukar pikiran para pelaku IKM juga kita ajak langsung praktek membuat berbagai berbahan dasar rumput laut,” kata Ny Reffiani.

WhatsApp Image 2023 12 14 at 13.42.43 1

Kunjungan ini menurut Ny Reffiani Dwiatmo sangat berkesan, apalagi selain diterima oleh Kadis Perdagangan juga mendapat sambutan langsung oleh Ibu Gubernur Nusa Tenggara Barat.

“Kegiatan ini mendapat energi lebih besar karena mendapat sambutan dan support dari ibu Gubernur NTB. Sekaligus kita difasilitasi untuk lebih mudah berkomunikasi dengan pelaku IKM di NTB,” ujar Ibu Reffi sapaan ketua Dekranasda Kota Baubau ini.

Manurut Ny Reffiani, kunjungan lapangan seperti ini merupakan momen berharga khususnya bagi para pelaku IKM. Karena mereka dapat langsung menyaksikan secara dekat proses pengolahan dan sekaligus ikut serta dalam proses pengerjaan sebuah produk.

WhatsApp Image 2023 12 14 at 13.42.42

“Banyak pelajaran berharga dari kunjungan seperti ini. Apalagi kita langsung mengajak pelaku IKM di daerah untuk menyaksikan secara langsung. Semoga setelah kembali ke Kota Baubau ada sesuatu yang positif bisa diterapkan dan dikembangkan,” katanya.

Sementara itu, ibu Hj Zaenab, Pengelola UD Azhari di Desa Bile Bante menjelaskan wilayahnya yang merupakan kawasan persawahan kini memiliki status peringkat pertama tingkat nasional dalam kontribusi penanganan stunting.

“Salah satu inovasi yang dilaksanakan yakni dengan pemberian makanan tambahan dari rumput laut. Termasuk mengantongi predikat The Best Tourism Village 2023 dari United Nation World Tourism Organization (UNWTO),” katanya. (Din)

Pencarian