Rabu, 30 November 2022 18:17

Dirjen Bina Pemerintahan Desa Kemendagri Apresiasi TP PKK Kota Baubau

Rate this item
(2 votes)
Ketua TP PKK Kota Baubau Serahkan Cinderamata kepada Dirjend Bina Pemerintahan Desa Kemendagri Dr. Eko Prasetyanto, M.Si usai kegiatan audiensi di Jakarta Rabu (30/11) Foto : Bardin Ketua TP PKK Kota Baubau Serahkan Cinderamata kepada Dirjend Bina Pemerintahan Desa Kemendagri Dr. Eko Prasetyanto, M.Si usai kegiatan audiensi di Jakarta Rabu (30/11) Foto : Bardin

Saat Kegiatan Audiensi Penguatan Kelembagaan di Jakarta

 
 
JAKARTA, GAGASSULTRA.COM - Tim Audiensi PKK Kota Baubau resmi diterima Dirjen Bina Pemerintahan kemendagri Dr. Eko Prasetyanto, M.Si di Jakarta Rabu (30/11). 
 
Rombongan TP PKK Kota Baubau dipimpin langsung Ketua Wa Ode Nursanti Monianse beserta 30 pengurus. 
20221130 111842
 
Dalam agenda Audiensi, Ketua TP PKK Kota Baubau menyampaikan beberapa hal khususnya yang berkaitan dengan kelembagaan PKK. Salah satunya yang berkaitan dengan persiapan rencana peningkatan inovasi di masing masing kelurahan. Termasuk berbagai regulasi yang berkaitan dengan pemberdayaan dalam kegiatan TP PKK. Dalam hal ini yang berhubungan dengan pengalokasian anggaran di tingkat kelurahan untuk menunjang kegiatan PKK.
 20221130 094946
"Ada beberapa hal yang menjadi bahan audiensi kami, yang pasti pak Dirjen memberikan masukan yang sangat berarti bagi pemantapan kelembagaan. Termasuk memberikan motivasi agar bagaimana PKK memiliki inovasi dalam memanfaatkan potensi yang ada di daerah,"kata Ketua TP PKK Kota Baubau Wa Ode Nursanti Monianse.
 
Ia juga mengharapkan agar mendapat informasi terkait bagaimana mengawal program Pembinaan Kelurahan tematik dengan menciptakan sebuah keunikan masing masing kelurahan sesuai potensi masing masing. 
 
Menanggapi berbagai pertanyaan dari TP PKK Kota Baubau, Dirjen Bina pemerintahan Desa kemendagri Dr. Eko Prasetyanto, M.Si menyatakan salut kepada TP PKK Kota Baubau. Pasalnya, dari laporan yang disampaikan Pengurus PKK Kota Baubau sudah memiliki banyak inovasi yang tinggal dilakukan pengembangan. "Saya salut karena TP PKK Kota Baubau selain telah banyak berinovasi juga menyempatkan untuk hadir mengunjungi kami dan berdiskusi. Semoga komunikasi tetap terjalin karena banyak hal positif yang bisa dilakukan terkait program kelembagaan," kata Eko Prasetyanto.
 
Kepada TP PKK Kota Baubau, bapak dirjend juga mengharapkan agar pasca audiensi dan kembali ke daerah dapat menyesuaikan program yang sedapat mungkin bisa mengarah kepada pemberdayaan masyarakat. "Boleh belajar dari daerah lain yang sudah berhasil dengan studi banding. Agar bisa diterapkan di daerah," katanya. (Din)
Read 325 times

Pencarian