Kamis, 09 Maret 2023 09:41

Demi Tunaikan Aspirasi Para Pendukung, Fajar Ishak Keliling Serahkan Bantuan ‘Tembus’ Malam

Rate this item
(2 votes)
Fajar Ishak dan Pj Bupati Buton Tengah Muhammad Yusuf mendampingi GUbernur Sultra H Ali Mazi Menyerahkan Bantuan Secara Simbolis Kepada Tukang Kayu dan Tukang Batu di Mawasangka Buton tengah Fajar Ishak dan Pj Bupati Buton Tengah Muhammad Yusuf mendampingi GUbernur Sultra H Ali Mazi Menyerahkan Bantuan Secara Simbolis Kepada Tukang Kayu dan Tukang Batu di Mawasangka Buton tengah

Usai Diserahkan Secara Simbolis Oleh Gubernur Sultra H Ali Mazi

BUTON TENGAH, GAGASSULTRA.COM – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Dapil Kepulauan Buton kader Partai Hanura Fajar Ishak Daeng Jaya terus meyakinkan para pendukungnya untuk menyatukan komitmen bersama. Dalam beberapa bulan terakhir, Legislator yang dikenal Santun ini terus berkeliling mengunjungi para konstituen untuk berkomunikasi tentang program yang dibutuhkan.

1 Lowu2

Fajar Ishak Daeng Jaya Bersama Penerima Bantuan Alat Pertukangan Warga Desa Lowu Lowu Kecamatan Gu Buton Tengah

Perjalanan Fajar Ishak berkeliling bukan saja mendengarkan aspirasi, namun juga menyerahkan bantuan yang telah diperjuangkan sesuai aspirasi para konstituen.

Pantauan Media ini, Rabu (8/3/2023) Fajar Ishak hadir dalam kunjungan Kerja Gubernur Sulawesi Tenggara H Ali Mazi untuk menyerahkan bantuan alat pertukangan kepada masyarakat Buton Tengah di Mawasangka.

Kata Fajar, bantuan Alat pertukangan ini ia perjuangkan untuk masyarakat yang menitipkan aspirasinya saat kegiatan reses. “Saya memberikan perhatian kepada mereka yang memegang komitmen dengan saya. Jadi, saya tidak menjanjikan sesuatu yang pasti, tapi karena mereka memberi amanah dan kepercayaan, saya harus memperhatikan kebutuhan mereka. Tentunya secara bertahap kami komunikasikan dengan pemerintan Provinsi karena saya di DPRD Provinsi. Alhamdulillah hari ini bisa saya tunaikan,” ujarnya.

2 waliko

Fajar Ishak Daeng Jaya Bersama Penerima Bantuan Alat Pertukangan Warga Desa Waliko Kecamatan Gu Buton Tengah

Setelah diserahkan secara simbolis oleh Gubernur, selanjutnya Fajar Ishak melanjutkan kegiatan  penyerahan kepada masyarakat dengan berkeliling di Lokasi para konstituen.

“Sebenarnya bantuan alat pertukangan ini sudah ada sejak akhir tahun 2022, tapi penyerahan secara resminya menunggu kesiapan bapak Gubernur. Jadi, hari ini kebetulan Bapak Gubernur ada kunjungan kerja di Buteng, bantuan ini sekaligus diserahkan secara simbolis,” kata Fajar Ishak.

Bantuan yang diperjuangkan Fajar Ishak yakni alat pertukangan bagi tukang Batu dan Tukang Kayu. Terdiri dari sekap listrik, bor listrik dan gerinda.

3 rahia

Fajar Ishak Daeng Jaya Bersama Penerima Bantuan Alat Pertukangan Warga Desa Rahia Kecamatan Gu Buton Tengah

Para tukang batu dan tukang kayu yang menerima bantuan kali ini ada di 3 Desa, Yakni Desa Lowu Lowu, Waliko dan Rahia Kecamatan Gu Kabupaten Buton Tengah.

“Alhamdulillah akhirnya bantuan ini kami terima karena sudah lama kami nantikan. Selama ini belum pernah ada pihak yang memberikan bantuan untuk kami para tukang kayu dan tukang batu. Semoga Pak Fajar ke depannya masih bisa memperhatikan kebutuhan kami. Karena masih banyak alat yang kami butuhkan,” ujar  Hardin dan Nurhadi Tukang Kayu Penerima bantuan.

Untuk bantuan kali ini yang diserahkan Kata Fajar Ishak, ada sebanyak 60 Tukang Kayu dan tukang Batu. Selanjutnya ia juga akan memikirkan peralatan lain yang juga akan diperjuangkan guna melengkapi peralatan para tukang

Di hari yang sama, Fajar Ishak Juga menyerahkan Bantuan benang bagi Para Penenun di Desa Lanto kecamatan Mawasangka Tengah. Bantuan benang ini diberikan kepada para Ibu penenun kain tradisional Buton. “Ternyata selama ini mereka belum pernah dapat bantuan,” imbuhnya. (Din)

Read 272 times

Pencarian