Selasa, 18 Februari 2025 11:57

Kecamatan Wolio Bahas Skala Prioritas Pembangunan di Musrembang

Rate this item
(0 votes)
Musrenbang Kecamatan Wolio Kota Baubau yang di hadiri Wakil Ketua DPRD, Adriansyah Farmin dan Camat Wolio Musrenbang Kecamatan Wolio Kota Baubau yang di hadiri Wakil Ketua DPRD, Adriansyah Farmin dan Camat Wolio

BAUBAU,GAGASSULTRA.COM-Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD-red) Kota Baubau tahun anggaran 2026, Pemerintah Kecamatan Wolio menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan.

Kegiatan tersebut berlangsung di salah satu hotel di Kota Baubau, Senin 17/02/2025) dan dibuka langsung oleh Camat Wolio, Drs. Samsuri, M.Pd., serta dihadiri oleh lurah se-Kecamatan Wolio, termasuk perwakilan delegasi kelurahan.

Kegiatan Musrenbang ini digelar dengan memaparkan dan membahas skala prioritas pembangunan di wilayah Kecamatan Wolio.
Dalam kesempatan tersebut, dihadir pula empat anggota DPRD Kota Baubau, salah satunya Wakil Ketua DPRD Adriansyah Farmin, yang turut memberikan pandangan dan masukan terkait program pembangunan yang diusulkan masyarakat.

Camat Wolio, Drs. Samsuri, M.Pd., dalam sambutannya menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan pembangunan. "Musrenbang ini menjadi wadah bagi kita semua untuk merumuskan program pembangunan yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat di Kecamatan Wolio," kata samsuri.

Melalui Musrenbang ini, diharapkan usulan yang telah disepakati dapat menjadi bagian dari RKPD Kota Baubau Tahun 2026, sehingga pembangunan di Kecamatan Wolio semakin terarah dan berdampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat.(Tio/red)

Read 153 times

Pencarian