Selasa, 03 Januari 2023 06:06

Fajar Ishak Harap Pemerintah Antisipasi Kepadatan Dermaga Penyeberangan di Awa Tahun

Rate this item
(0 votes)
Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Fajar Ishak Daeng Jaya  saat berada  di Dermaga penyeberangan Amolengo - Labuan Senin (2/2/2023) Foto : Bardin Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Fajar Ishak Daeng Jaya saat berada di Dermaga penyeberangan Amolengo - Labuan Senin (2/2/2023) Foto : Bardin

BAUBAU GAGASSULTRA.COM - Momen Kepadatan di akhir tahun bertepatan dengan libur Natal dan Tahun Baru berdampak pada meningkatnya dinamika masyarakat. Khususnya pada sektor transportasi.

Salah satu jalur transportasi yang padat adalah jalur transportasi penyeberangan Labuan Amolengo. Jalur penghubung Daratan Kendari dan pulau Buton ini menjadi alternatif pilihan masyarakat termasuk pergerakan para pelaku usaha.

20230102 173200

Untuk menunjang kelancaran transportasi dan dinamika penyeberangan, pemerintah melalui dinas perhubungan kerap menambah trip penyeberangan Feri guna mengakomodir pelaku perjalanan khususnya di momen tertentu seperti libur dan hari besar keagamaan.

Mardiana, seorang penumpang asal Buton mengaku jika selama musim liburan akhir tahun, penyeberangan Labuan - Amolengo cukup padat, namun tetap lancar. "Mungkin karena ada tambahan trip, jadi walaupun sampai malam tapi semua bisa menyeberang," kata ibu 2 anak ini.

Fajar Ishak Daeng Jaya, salah seorang anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara Menilai, upaya penambahan trip atau armada penyeberangan menjadi salah satu jawaban untuk mengakomodir para pengguna jasa penyeberangan  Selain digunakan oleh warga yang pulang kampung atau liburan, juga sebagai penopang peningkatan ekonomi. "Penambahan trip atau armada menjadi alternatif untuk membantu kelancaran transportasi. Selain membantu para pemudik juga membantu peningkatan ekonomi. Ini harus selalu diperhatikan oleh pemerintah," kata Fajar Ishak.

Menurut Legislator Partai Hanura ini, momen kepadatan arus transportasi jangan sampai menghambat distribusi barang dan aktivitas masyarakat. "Salah satu yang harus diantisipasi jangan sampai ada penumpukan kendaraan di Dermaga penyeberangan. Karena akan mempengaruhi dinamika perekonomian," tambahnya. (Din)

Read 219 times

Pencarian